Melihat dari sisi lain, bahwa menunggu membawaku menjadi tidak bisa merasakan apa yang terjadi di sekitar. Aku menjadi tak peduli akan hal itu, karena yang hanya kutunggu hanya kepastian itu.
Menunggu ketidakpastian itu tidak mudah. Keinginan yang menggebu-gebu menghalangi untuk bersabar. Karena pada kenyataannya, aku pun tak tahu apa yang benar-benar aku butuhkan. Apakah memang benar dengan bersabar dalam menunggu bisa menjawab itu? Atau hanya sekadar keinginan?